PERAN PENTING WANITA, DALAM PENGELOLAAN PANGAN YANG B2SA

0
2607

Selasa (20/3/2018) Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lumajang, kegiatan Pelatihan Pengolahan Pangan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) yang di ikuti oleh Perwakilan Guru / pengelola kantin sekolah SD SMP se Kec.Lumajang, Sukodono, Sumbersuko, dan Tekung, di Ruang Berlian Dinas Ketahanan Pangan (Dinas Ketapang) Kab. Lumajang. Sambutan oleh Ir.Paiman selaku kepala Dinas Ketapang Kabupaten Lumajang beliau menyampaikan peran penting tentang fungsi Diversifikasi dan Keamanan Pangan. Ada dua Penyampai Materi Doni Hery,SP staf fungsional Dinas Ketapang menyampaikan materi “Makanan Bergizi Berimbang dan Sehat”, Indria Eka Prasetyani, S.KM Kasi Keamanan Pangan menyampaikan materi “Keamanan Pangan” Tujuan pelatihan pengolahan pangan (B2SA) untuk memasyarakatkan dan membudayakan pola konsumsi pangan B2SA kepada masyarakat melalui upaya – upaya penyebarluasan informasi penyadaran sikap dan pelilaku serta ajakan untuk memanfaatkan pangan lokal sebagai sumber gizi keluarga demi terciptanya pola hidup yag sehat, aktif dan produktif. Acara dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab dari para peserta Pelatihan Pengolahan Pangan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here