Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lumajang melaksanakan kegiatan kunjungan Kawasan Rumah Pangan Lestari Kesuksesan pengelolaan program Kawasan Rumah Pangan Lestari di Kabupaten Lumajang tahun 2017, salah satunya ditandai dengan kegiatan panen bersama dengan Bapak Bupati Lumajang dan Tim Penggerak PKK Tingkat Kabupaten di lokasi Kelompok Kawasan Rumah Pangan Lestari “ Mekar Sari” yang terletak di Desa Kaliboto Lor pada hari Selasa tanggal 26 September 2017. Berbagai jenis tanaman hortikultura yang ditanaman secara organik pada hari itu dipanen secara bersamaan yaitu tanaman Cabe merah, cabe rawit, kubis, tomat , kangkung,terong dan kacang panjang. Semoga keberhasilan kelompok KRPL ‘Mekar Sari” di Desa Kaliboto lor Kec. Jatiroto dapat dijadikan contoh oleh kelompok-kelompok yang lain dan yang terpenting adalah bahwa melalui pemanfaatan lahan pekarangan yang kita kelola secara optimal disamping dapat meningkatkan gizi keluarga juga dapat meningkatkan pendapatan keluarga.